Kamis, 26 April 2012

Tujuh Sentra Industri Jadi Ciri Bandung 2013

Tujuh Sentra Industri Jadi Ciri Bandung 2013


BANDUNG, (PRLM).- Pemerintah Kota Bandung akan mengoptimalkan tujuh kawasan perindustrian dan perdagangan di Kota Bandung. Diharapkan tahun 2013, kawasan itu benar-benar menjadi industri kreatif yang merupakan ciri khas Kota Bandung.
Tujuh kawasan sentra industri perdagangan tersebut antara lain Sentra Industri Dan Perdagangan Rajutan Binongjati, Sentra Perdagangan Kain Cigondewah, Sentra Perdagangan Jeans Cihampelas, Sentra Industri Kaos Suci, Sentra Industri Sepatu Cibaduyut, Sentra Industri Tahu & Tempe Cibuntu dan terakhir Sentra Industri Boneka Sukamulya Sukajadi Kota Bandung.
Sekretaris Daerah Kota Bandung, DR. H. Edi Siswadi, M.Si., mengatakan, “Bisnis inti kita memang di industri kreatif dan KUKM, dari bisnis itulah yang membuat ekonomi kita tumbuh berkembang dan memberikan kontribusi terhadap lapangan pekerjaan, terhadap pendapatan perkapita dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah. Ke depan tahun 2013 kita all out KUKM dan industri kreatif menjadi ikon bisnis kita dan bagian kebijakan kita,” katanya saat memberikan arahan dalam Rapat Koordinasi dan Evaluasi Program Revitalisasi 7 Sentra Industri dan Perdagangan Kota Bandung, di Auditorium Rosada, Jl. Wastukancana No.2, Selasa (6/3/12).
Menurut Edi, semua pihak pemerintah, stakeholder, dan pengusaha harus dimulai dari sekarang bergerak merumuskan, berpikiran sama bahwa rakyat Bandung bisa sejahtera ketika core bisnisnya ada kekuatan pendorong yang luar bisa. "Jangan sampai telat berpikir, telat merencanakan apalagi telat mengalokasikan dana, bisa-bisa mereka bangkrut, karena itu kita harus berpikir cepat, bertindak tepat, mengidentifikasi masalah dari hulu sampai hilir,” katanya. (A-113/A-88)***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bandung (kembali) diguyur hujan

Bandung kembali diguyur hujan, siang ini dari lantai 5 gedung kantor,...... menikmati hujan yang derasnya luar biasa... kilat, petir, gel...